get app
inews
Aa Text
Read Next : Nyoblos Pilkada di Bandung, Ini Harapan Ridwan Kamil untuk Pemimpin Jabar

Sukses Digelar, Super Chess National Tournament Diikuti 442 Pecatur Dalam & Luar Negeri

Minggu, 07 Juli 2024 | 08:33 WIB
header img
Super Chess National Tournament sukses digelar di Ballroom Papuri Progresif Center Jl.Soekarno Hatta, Kota Bandung, Sabtu (6/7/2024). (Foto:Abbas)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Super Chess National Tournament sukses digelar di Ballroom Papuri Progresif Center Jl.Soekarno Hatta, Kota Bandung, Sabtu (6/7/2024).

Turnamen catur ini diikuti 442 pecatur dari berbagai daerah di Indonesia juga diikuti dari luar negeri seperti Serbia, Filipina dan Malaysia. Turnamen ini menghasilkan juara dari 4 kategori Junior, Open, Veteran dan Catur Cina atau Catur Gajah.

Selain itu, plakat penghargaan juga diberikan kepada pecatur the best woman dan the best non master di kategori non master.

"Alhamdulilah Super Chesa National Tournament  bisa kembali digelar dan ini semua berkat dukungan dari Superchallenge. alhamdulillah Super Chess National Tournament Seri 2 ini mempertandingkan empat kategori dan diikuti oleh 442 pecatur,” ujar Ketua Pelaksana Soleh Subary saat pembukaan turnamen.

Soleh Subary mengatakan peserta Super Chess National Tournament 2024 ini mengalami peningkatan sangat signifikan. Pada tahun sebelumnya turnamen catur ini diikuti sebanyak 306 peserta. Selain jumlah peserta total hadiahnya pun bertambah, dari Rp 98.000.000 menjadi Rp 103.000.000.

Para peserta yang mengikuti kategori Junior 20, Veteran 30, Open 50 selain itu ikut bertandingan yakni woman grand master (WGM), international master (IM), fide master (FM), master nasional (MN), dan master percasi (MP) serta non master. 

“Suatu kebanggan pula bagi kami selaku panitia bahwa dari 442 peserta yang ikut adalah mewakili 18 Provinsi di Indonesia. Super Chess Series 2 ini juga diikuti sejumlah peserta  dari luar negeri yaitu  Serbia, Filipina dan Malaysia,” kata Soleh.

Sebagai diketahui, kegiatan ini dibuka Anggota Bidang Pembinaan dan  Prestasi  (Bidpres) KONI Jawa Barat, M.Ridlo Eisy. Ia pun mengapresiasi turnamen catur ini diikuti ratusan peserta bahkan ada dari luar negeri.

Menurutnya, kegiatan Super Chess tahun ini khusus untuk Open Tournament  sebagai pemanasan dan pelatihan atlet atlet Jabar menuju PON tanggal 8 September di Aceh dan Sumut, dimana catur resmi sebagai cabor yang dipertandingkan tapi catur Cina XIANGQI mungkin tahun depan akan mulai dieksibisikan. 

Kemudian, untuk Junior setelah PON 2024,  akan ada Kejurnas Junior, maka even Super Chess akan menjadi ajang mengasah kekuatan kita siapa kira - kira yang akan menjadi juara di Kejurnas nanti. 

“Saya ucapkan terima kasih kepada Kang Haji Soleh serta Kang Dicky selaku penyelenggara yang tidak kenal lelah menyelenggarakan turnamen ini yang disajikan secara meriah,” ujar M.Ridlo Eisy.

“Ini rasanya Super,  Super Chess, Super Chess, Super  Chess." tambah M.Ridlo Eisy.

Peserta yang juga juara pertama kategori open Novendra Priasmoro (24) mengaku bersyukur bisa mengikuti Super Chess National Tournament 2024.

“Alhamdulillah bisa mengalahkan unggulan pertama kita nomor satu Indonesia kita grand master, suatu kebanggaan buat saya. Sangat bersyukur sekali,” ucap Novendra.

Setelah, meraih juara pertama ini, Novendra mengaku akan mengikuti pelatihan catur di Serbia sebagai ajang pemanasan menjelang PON Aceh dan Sumut, pada PON mendang Novendra nantinya akan mewakili Provinsi DKI. (*)

Editor : Abdul Basir

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut