BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Jawa Barat menggelar layanan kesehatan keliling di Dusun Margaluyu Barat Desa Sukamandijaya, Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang, pada Jumat (26/7/2024).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Wakil ketua 2 Baznas Subang, Iteng Sukarya, Sekretaris Desa Sukamandijaya, Kepala Dusun Margaluyu Barat dan jajaran RT/RW, dokter, dan perawat puskesmas Kecamatan Ciasem.
Layanan kesehatan keliling (Yankesling) ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada masyarakat khususnya kaum lansia yang seringkali kesulitan mendapatkan akses layanan kesehatan.
Ketua Baznas Jabar, Anang Jauharudin, dalam sambutannya memaparkan program-program unggulan Baznas Jabar.
“Selain program layanan kesehatan keliling. Baznas Jabar menyediakan Klinik Inggit Ganarsih dan Rumah Singgah dengan fasilitas tempat tidur serta makan minum gratis bagi para pasien yang menginap di rumah singgah. Semua program ini berasal dari dana zakat, infak, dan shadaqah dari Aparatur Sipil Negara (ASN),” papar Anang.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Departemen Pendistribusian Baznas Jabar, Tiaca mengatakan, program Yankesling ini adalah program reguler Baznas Jabar yang akan diimplementasikan ke seluruh kota dan kabupaten di Jabar.
“Selama sampai bulan Juli 2024 ini, Alhamdulillah program Yankesling sudah menjangkau 8 kota/kabupaten di Jawa Barat dengan jumlah penerima manfaat 470 lansia. Setiap bulannya kita akan hadir di kota/kabupaten Jawa Barat yang belum terjangkau. Targetnya setahun ini 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat terkunjungi,” jelasnya.
Diketahui, sebanyak 57 lansia begitu antusias menyambut program Yankesling Baznas Jabar tersebut.
Bagi mereka program ini sebagai solusi dari keterbatasan untuk datang ke fasilitas kesehatan umum.
Layanan yang mereka dapatkan berupa pengecekan kolesterol, gula darah, asam urat, konsultasi dokter dan sekaligus difasilitasi pemberian obat-obatan serta makanan sehat.
“Alhamdulillah seneng banget dengan program Yankesling ini. Gara-gara pengecekan tadi dokter ngasih nasehat buat jangan banyak makan yang goreng-goreng nanti kolesterolnya tambah naik,terima kasih Baznas Jabar,” ucap Bu Nyimas setelah melakukan pengecekan kesehatan.
Editor : Zhafran Pramoedya