Coretan Dinding di Rumah Kerangka Ibu-Anak di Bandung Barat Ungkap Cerita Pilu
Rabu, 31 Juli 2024 | 11:30 WIB

Setelah berpisah suami dan ayah dari dua kerangka manusia itu sama sekali berkomunikasi dengan keduanya karena berpindah domisili ke wilayah Cirebon.
Hingga pada Senin (29/7/2024) pagi, Tjandra mendatangi rumah tersebut dengan alasan untuk membawa surat-surat atau dokumen.
Setelah itu ia kaget melihat kondisi rumah yang sudah usang dengan halaman dipenuhi rumput. Serta pintu yang sudah digembok.
Saat itu ia langsung meminta bantuan warga dan ketua RT/RW untuk mendobrak gembok agar bisa masuk ke rumah.
Setelah masuk Tjandra kaget melihat kondisi rumah dalam kondisi tak terawat, lalu di sebuah kasur ditemukan satu kerangka dan di kasur lainnya juga ada satu lagi kerangka.
Editor : Zhafran Pramoedya