Patung Robot Green Hercules di Kampus ITB Jatinangor dari Barang Bekas Bawa Pesan Ini
Selasa, 06 Agustus 2024 | 13:25 WIB
Selain patung robot, material daur ulang lain yang digunakan di laboratorium tersebut meliputi atap, lantai luar laboratorium, dan dinding serbaguna, yang seluruhnya terbuat dari plastik hasil daur ulang dari elektronik rumah tangga, dan barang lain berbahan plastik. Material tersebut sudah diuji dan dapat bertahan untuk waktu 20 tahun.
Bangunan laboratorium ini memanfaatkan bangunan existing melalui proses alih fungsi dan ubah suai (adaptive reuse) dengan menambahkan lantai mezzanine pada bangunan yang awalnya hanya memiliki satu lantai. Dengan cara ini, kapasitas lantai dapat ditingkatkan menjadi dua kali luas lantai existing.
Editor : Ude D Gunadi