get app
inews
Aa Read Next : FK Unjani Gelar Pertemuan Ilmiah Tahunan 2024 Bahas Anti-Aging dan Aesthetic Medicine

Menuju Smart Military University Terakreditasi Unggul, Unjani Gelar Seminar Nasional

Kamis, 08 Agustus 2024 | 21:28 WIB
header img
Unjani menggelar seminar nasional "Akreditasi Perguruan Tinggi Menuju Unggul" sebagai upaya kampus Smart Military University ini menuju akreditasi unggul di Gedung Auditorium Unjani, Cimahi, Kamis (8/8/2024). Foto/Inews Bandung Raya

CIMAHI,iNews BandungRaya.id - Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) menargetkan bisa menjadi perguruan tinggi dengan akreditasi unggul. Untuk itu pembenahan diberbahai sektor seperti sarana prasarana, infrastruktur, kualitas dosen, dan mahasiswanya, terus diupgrade.

"Bahwa kita (Unjani) harus menjadi universitas yang ujungnya nanti terakreditasi unggul. Jadi berbenahnya dalam artian infrastruktur kita benahi, akreditasi dosen, bahkan juga mahasiswa kita upgrade skillnya," kata Rektor Unjani Prof Hikmahanto Juwana yang ditemui usai seminar nasional "Akreditasi Perguruan Tinggi Menuju Unggul" di Gedung Auditorium Unjani, Cimahi, Kamis (8/8/2024).

Hikmahanto mengatakan, persiapan untuk akreditasi ini sudah dirancang sejak dirinya menjadi Rektor Unjani dan diintensifkan lagi dalam dua tahun terakhir.

Saat itu Ketua Dewan Pembina Yayasan Kartika Eka Paksi (YKEP) masih dijabat Jenderal Andhika Perkasa yang memintauntuk membuat Unjani menjadi unggul dan bisa mengejar ketertinggalan dari universitas yang sudah mapan.

Kemudian dilakukan assesmen dan terungkap infrastruktur masih banyak tertinggal, akreditasi masih banyak prodi-prodinya yang akreditasi B, belum banyak yang A. Termasuk juga dosen-dosennya, jabatan fungsional itu masih rendah. Sehingga jika mau naik jadi universitas unggul maka infrastruktur dan lain-lainnya harus bagus.

"Kemudian saat itu yayasan mengambil alih, kalau untuk infrastruktur itu urusan yayasan. Sedangkan saya bertugas untuk agar prodi bisa unggul, lalu dosen, jabatan fungsional dan lain sebagainya," ucapnya.

Hasilnya mulai ada perubahan, karena animo calon mahasiswa ke Unjani yang diterima setelah Covid itu waktu sekitar 3.000-an mahasiswa, tapi sekarang sudah sampai 6.000. Kemudian dari sisi pendapatan yang tadinya Rp282 miliar per tahun, sekarang sudah mencapai Rp505 miliar pada tahun kemarin.

"Jadi sudah ada peningkatan-peningkatan dan di situ kami percaya diri untuk mengajukan agar bisa di akreditasi menjadi unggul," imbuhnya.

Lebih lanjut dikatakannya, adanya seminar nasional ini untuk berbagi dengan universitas-universitas lain di lingkungan LLDIKTI IV supaya apa yang Unjani lakukan bisa juga mereka lakukan.

Sebab sekarang ini semakin banyak perguruan tinggi dari luar negeri yang diperbolehkan beroperasi di Indonesia sehingga itu jadi tantangan serius.

"Yang saya khawatirkan kalau misalnya perguruan tinggi kita tidak berbenah, terutama yang swasta, maka calon-calon mahasiswa itu akan pergi ke perguruan tinggi luar negeri yang beroperasi di Indonesia. Itu yang tentu kita tidak harapkan," tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua YKEP Letjen TNI (Purn) Tatang Sulaiman menambahkan, optimistis target akreditasi unggul bisa diraih oleh Unjani. Sebab persiapan untuk itu sudah dilakukan sejak empat tahun lalu yakni dengan meningkatkan mutu pendidikan, sarana prasarana belajar, kualitas dosen, pengabdian masyarakat, dan yang lainnya.

"Akreditasi itu terkait dengan penjamin mutu, kalau unggul maka orang tidak ragu dengan Unjani karena mutunya bagus. Otomatis orang kalau mau belajar atau kuliah akan nyari universitas yang mutunya terjamin," bebernya.

Sejauh ini tren penerimaan mahasiswa Unjani yang menjelma menjadi Smart Military University terus naik setiap tahunnya, itu menandakan jika Unjani sudah banyak diminati. Empat tahun lalu berdasarkan penilaian akreditasi Unjani berpredikat baik sekali. Sementara di Indonesia tercatat dari ribuan universitas hanya 109 universitas yang sudah terakreditas unggul.

"Jika melihat dari 42 program studi (prodi) di Unjani, ada 16 prodi berstatus unggul, 16 prodi baik sekali, dan 10 baik, mengacu kriteria itu maka saya yanin akreditasi unggul bisa diraih," pungkasnya. (*)

Editor : Rizki Maulana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut