"Kalau kita lihat KPR pun di BCA tumbuh dengan baik, kalau dilihat di angka bulan juni tahun 2024 yang sudah kita rilis itu pertumbuhannya 10.8 persen. Jadi lumayan bagus dengan kualitas yang terjaga dan untuk kita terus tumbuh sampai akhir tahun kita memiliki keinginin untuk tumbuh double digit," tuturnya.
Menurutnya, untuk mempertahankan double digit growth seperti yang telah dicapai pada semester pertama, pihaknya harus terus melakukan booking.
"Karena yang namanya pembayaran tiap bulan itu antara Rp2,5-2,6 triliun. Jadi kita harus meningkatkan booking kita di atas itu, kalau engga kita akan turun. Oleh sebab itu program seperti Expo ini adalah program booster untuk meningkatkan booking kita," jelasnya.
Selama gelaran BCA Expo Bandung 2024, BCA menghadirkan penawaran bunga spesial KPR mulai dari 1,45% eff. p.a. fixed 1 tahun dengan diskon provisi 45%, diskon biaya admin 17%, dan diskon asuransi jiwa 8%.
Sementara untuk KKB, terdapat bunga spesial 2,45% flat p.a. untuk tenor 3 tahun dan promo DP 0%. Kemudian, gelaran ini juga menghadirkan bunga spesial KSM 5,67% flat per tahun untuk merek motor tertentu dengan harga OTR lebih dari Rp100 juta.
Editor : Rizal Fadillah