get app
inews
Aa Text
Read Next : Relawan Pemenangan 01 Cabut Dukungan, Merapat ke 02 Jelang Pencoblosan Pilkada Bandung 2024

Kombinasi Nasionalis dan Religius, Duet Farhan-Erwin Siap Wujudkan Bandung Utama

Selasa, 03 September 2024 | 15:39 WIB
header img
Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan dan Erwin. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Muhammad Farhan dan Erwin menjadi menjadi salah satu pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali Kota Bandung yang akan bertarung dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Pasangan Farhan-Erwin ini diusung Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Selain itu, mereka juga mendapatkan dukungan tambahan dari Partai Gelora dan Partai Buruh.

Farhan-Erwin pun telah mendaftar diri sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Bandung ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung, pada Kamis (29/8/2024).

- Profil Farhan dan Erwin

Farhan dikenal sebagai host acara televisi dan penyiar radio. Pria kelahiran Bogor, 25 Februari 1970 ini tercatat merupakan alumni Universitas Padjajaran (Unpad) yang lulus di tahun 1995.

Farhan juga pernah menduduki jabatan di klub Persib Bandung. Dia kemudian melenggang ke Senayan setelah terpilih sebagai anggota DPR RI dalam Pileg 2019. Maju di Dapil Jabar I (Kota Bandung-Kota Cimahi).

Di Pileg 2024, Farhan kembali maju. Namun sayang, dia gagal melenggang ke Senayan hingga kemudian ditugaskan Partai NasDem untuk maju di Pilwalkot Bandung.

Sementara Erwin, merupakan elite PKB Kota Bandung. Dia menjabat sebagai Ketua DPC sejak 2010. Di bawah kepemimpinannya, PKB berhasil meraih kursi DPRD dari berjumlah 0 menjadi 5 kursi saat ini.

Erwin adalah lulusan Universitas Pasundan (Unpas) tahun 1999 dan menyelesaikan program magister di Uninus pada 2023 lalu.

Erwin juga merupakan anggota DPRD Kota Bandung periode 2019-2024. Namun pria asli Bandung kelahiran 18 Mei 1972 ini gagal setelah mencoba peruntungan maju di DPR RI pada Pileg 2024.

- Koalisi Nasionalis dan Religius

Pada Selasa (20/9/2024), Partai NasDem dan PKB sepakat untuk sama-sama mengusung Muhammad Farhan dan Erwin di Pilwalkot Bandung 2024.

Muhammad Farhan mengatakan, dia dan Erwin berhasil membawa kesepakatan koalisi nasionalis dan religius.

“Alhamdulillah kita mencapai satu kesepakatan, Pak Haji Erwin dan saya akhirnya berhasil membawa partai NasDem dan partai PKB untuk berkoalisi, menjadi koalisi nasionalis dan religius,” ucap Farhan di Kantor DPW Partai NasDem Jawa Barat, Selasa (20/9/2024).

Selain itu, pasangan Farhan-Erwin ini telah melakukan terobosan dengan menjadi koalisi pertama yang terbentuk di Pilwalkot Bandung 2024.

“Betul, jadi kami memang bisa dikatakan sebagai pasangan yang melakukan terobosan setelah selama berbulan-bulan semua partai itu saling menunggu, saling mengunci,” ungkapnya.

- Usung Bandung Utama

Farhan-Erwin mengusung visi Bandung Utama yang merupakan akronim dari unggul, terbuka, amanah, maju, dan agamis. Farhan memastikan, program-programnya nanti akan mengunggulkan aspek sumber daya manusia.

Konsep ini mencerminkan komitmen keduanya dalam menghadirkan pemerintahan yang transparan, inovatif, dan berbasis nilai-nilai keagamaan yang kuat, serta memperkuat Kota Bandung sebagai kota modern yang kompetitif di kancah nasional maupun internasional.

Selain itu, keduanya juga berkomitmen untuk mewujudkan Kota Bandung yang inklusif. Terbuka dan inklusif dimaknainya sebagai keadilan. Artinya, semua orang punya kesempatan yang sama di Kota Bandung.

Terkait amanah, Farhan menyebut warga Bandung menghadapi krisis kepercayaan kepada pemimpin beberapa waktu belakangan. Warga merasa Bandung dijalankan tanpa kepemimpinan, autopilot.

Amanah merupakan salah satu bentuk perwujudan memperbaiki krisis kepercayaan publik. Strategi yang akan dilakukan untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat adalah dengan reformasi birokrasi dan program Sidang Rakyat.

"Jadi menghilangkan batas-batas protokoler, mendekatkan pemimpin dengan masyarakatnya. Insya Allah itu akan mengembalikan keamanahan dan kepercayaan masyarakat," ucap Farhan di Kantor KPU Kota Bandung, Kamis (29/8/2024).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut