get app
inews
Aa Text
Read Next : 4 Kerangka Pikir Dedi-Erwan untuk Bangun Jawa Barat

Cagub Dedi Mulyadi Berkomitmen Naikkan Anggaran Rutilahu di Jabar

Senin, 14 Oktober 2024 | 19:00 WIB
header img
Cagub Dedi Mulyadi. Foto: Instagram @dedimulyadi71.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 4, Dedi Mulyadi mengatakan, akan menambah anggaran perbaikan rumah tidak layak huni (Rutilahu). Ia tak ingin rumah pejabat bagus, tetapi milik rakyat nyaris ambruk.

Hal tersebut diungkapkan Dedi Mulyadi atau yang akrab disapa KDM usai menghadiri acara Pesta Rakyat dan Senam Sehat di Lapangan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, Minggu (13/10/2024). 

KDM mengatakan, standar rutilahu akan ia naikkan minimal Rp 50 juta. Jumlah tersebut bisa ditambah dari anggaran kabupaten/kota Rp 25 juta dan desa Rp 5 juta.

"Jangan hanya tunjangan pejabat dan anggota dewan yang ditambah, tapi rutilahu juga harus ditambah. Jangan sampai rumah pejabatnya pada bagus, sedangkan rumah rakyatnya nyaris ambruk," ucap KDM.

Ditemui usai acara, KDM akan mengentaskan ragam permasalahan kemiskinan di wilayah Cirebon Raya, termasuk Majalengka. Salah satu caranya dengan memperbaiki irigasi untuk menunjang sektor pertanian.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut