get app
inews
Aa Text
Read Next : Bocah SD di Subang Dibully Kakak Kelas, Kepala Dijedotin Tembok, Ditendang hingga Alami Koma

Telkom DigiUp 2024: Bentuk Talenta Muda yang Cakap Digital

Kamis, 07 November 2024 | 17:00 WIB
header img
Telkom DigiUp 2024. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - PT Telkom Indonesia sebagai salah satu perusahaan digital telekomunikasi terdepan di Indonesia turut berkontribusi dalam peningkatan kualitas diri siswa SMA sederajat di Indonesia. Salah satunya dengan meningkatkan kompetensi siswa/I di Indonesia terhadap kebutuhan pasar talenta masa depan melalui program Telkom DigiUp 2024.

Program Telkom DigiUP adalah hasil kolaborasi Telkom dengan Akademisi (Yayasan Pendidikan Telkom) untuk mengadakan program sertifikasi digital skill berstandar global. Hal ini bertujuan dapat membentuk talenta muda yang cakap digital.

Sebanyak 15.209 siswa-siswi SMK/A telah terdaftar sebagai peserta program Telkom DigiUp tahun 2024. Pendaftar berasal dari 497 sekolah, 1464 Kabupaten dan Kota, serta 31 Provinsi tersebar di seluruh Indonesia.

“Proses seleksi Telkom DigiUp dilakukan serentak melalui website, di mana peserta mengerjakan tes langsung di platform tersebut. Seleksi juga mempertimbangkan kelengkapan dokumen pendaftaran dan kreativitas peserta dalam membuat reels” ujar Danan selaku Ketua Satgas Program Telkom DigiUp, Kamis (7/11/2024)

Dari 15 ribu pendaftar, sebanyak 1.150 peserta siswa SMA/K berhasil lolos ke tahap selanjutnya untuk mengikuti kegiatan pelatihan, bootcamp dan sertifikasi dengan alokasi pilihan program sebagai berikut;

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut