get app
inews
Aa Text
Read Next : Kang Arfi-Teh Yena Ikhtiar Lebih Masif Sapa Warga H-10 Pencoblosan

ITENAS Kukuhkan Prof Tarsisius Kristyadi Sebagai Guru Besar Tetap Baru

Jum'at, 08 November 2024 | 18:35 WIB
header img
Pengukuhan Guru Besar Tetap, Prof Tarsisius Kristyadi. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Institut Teknologi Nasional (ITENAS) Bandung resmi mengkukuhkan satu dosen sebagai guru besar tetap dalam bidang konvensi energi, yakni Prof Tarsisius Kristyadi.

Pengukuhan tersebut digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Bale Dayang Sumbi, ITENAS pada Jumat (8/11/2024)

Acara ini dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T., IPU, Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Dayang Sumbi, Prof. Dr. Iwan Inrawan Wiratmadja, Ketua PERGUBI DPD Jawa Barat, Guru Besar tamu dari UNPAR dan UNISBA, para anggota Senat Akademik ITENAS dan sejumlah pimpinan perguruan tinggi lain.

"Hari ini merupakan momen yang sangat penting tidak hanya bagi Profesor yang dikukuhkan, tetapi juga bagi seluruh sivitas akademika ITENAS. Kami bangga ITENAS dapat menambah jumlah Profesor yang benar-benar ahli di bidangnya. Prof. Tarsisius Kristyadi adalah Profesor keempat yang lahir di ITENAS, dan Profesor kedua serta Profesor pria pertama di Program Studi Teknik Mesin ITENAS. Kami berharap dengan adanya Guru Besar di bidang ini, ITENAS dapat terus berkontribusi dalam penelitian dan pengembangan teknologi energi yang dapat memberikan manfaat, baik secara nasional maupun global," ujar Rektor ITENAS.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Pendidikan Dayang Sumbi, Prof. Dr. Iwan Inrawan Wiratmadja, memberikan ucapan selamat dan apresiasi kepada Prof. Kristyadi.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut