get app
inews
Aa Text
Read Next : Dishub Kota Bandung Pecat Oknum Juru Parkir yang Getok Tarif di Sekitar Unisba

Sriboga Gandeng Unisba Gelar Food Festival, Tumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Bagi Generasi Muda

Sabtu, 09 November 2024 | 17:40 WIB
header img
Food Festival Sriboga di Kampus Unisba. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - PT Sriboga Flour Mill kembali menggelar Food Festival di Kota Bandung. Program tahunan dari pabrik tepung terigu itu digelar pada 9-10 November 2024.

Pada festival food kali ini menggandeng Universitas Islam Bandung (Unisba) yang bertepatan Milad ke-66.

Bertemakan Enterpreneurship & Edufest, diharapkan acara ini menjadi wadah untuk memberikan motivasi dan membuka jalan bagi semua generasi muda untuk mengembangkan jiwa kewirausahaan, sekaligus mengikuti seminar kuliner serta training baking dan cooking pengolahan makanan.

Direktur Utama PT Sriboga Flour Mill, Naufall Shahiral Arifin mengatakan, food festival ini tak hanya menggandeng Unisba, sebelumnya kolaborasi dengan Universitas Diponogoro (Undip).

"Food Festival sekarang ini yang kedua untuk Sriboga, pertama itu kita kerja sama dengan Universitas Diponegoro (Undip) di Semarang, kedua dengan Unisba," jelasnya pada Sabtu (9/11/2024).

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut