"Yang jelas bangga. Setelah Pak Dai Bakhtiar jadi Kapolri, orang Indramayu asli, di generasi sekarang ada lagi Ahmad Dofiri yang diberikan kepercayaan menjadi Wakapolri," kata Maman.
Dia berharap estafet kepemimpinan Polri ke depan dapat dilanjutkan oleh putra putri terbaik indramayu yang sekarang berada dalam lingkungan Korps Bhayangkara.
"Kami salut atas karir beliau, karena karir nya seperti menaiki anak tangga sedikit demi sedikit sehingga sampai pada puncak nya, dan itu jarang terjadi karier yang seperti itu di tubuh polri," ujarnya.
Apresiasi diungkapkan oleh tokoh asal Indramayu yang saat ini menjadi Sekjen PA GMNI Abdy Yuhana, yang mengatakan, penunjukan Wakapolri terhadap Komjen Pol Ahmad Dofiri sangat tepat.
"Dengan penunjukan ini membuktikan bahwa orang Indramayu berprestasi di tingkat nasional. Artinya ini bisa membawa nama daerah untuk terus meningkatkan SDM masyarakatnya," kata Abdy Yuhana.
Editor : Ude D Gunadi