BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Sebagai upaya memperkuat komitmen terhadap penerapan prinsip Tata Kelola Perusahaan yang Baik atau Good Corporate Governance (GCG), Perum Jasa Tirta II menyelenggarakan Executive Briefing Tata Kelola Perusahaan yang Baik dengan tema "Environmental Environment, Social, and Governance (ESG) sebagai Pilar Penting dalam Mendukung Keberlanjutan Perum Jasa Tirta II sebagai Pengelola Sumber Daya Air.
Acara ini digelar di Hotel Oakwood, Jakarta pada Selasa (19/11/2024), dengan dihadiri oleh jajaran Dewan Pengawas, Direksi, Komite Audit dan BOD-1 perusahaan serta para tamu undangan.
Tujuan acara ini untuk memperdalam wawasan dan meningkatkan penerapan praktik tata kelola Perusahaan yang baik.
Direktur Utama Jasa Tirta II, Imam Santoso , dalam sambutannya menyampaikan kegiatan Executife Briefing ini diharapkan dapat memberikan keseragaman pemahaman insan Perusahaan dalam penerapan Environmental, Sosial dan Governence (ESG) di Perum Jasa Tirta II.
"Kami juga perlu mengetahui keberadaan (positioning) Perum Jasa Tirta II dalam penerapan ESG pada setiap aktifitas perusahaan sebagai pengelolaa SDA di Indonesia," ujarnya.
Acara ini menghadirkan narasumber handal yaitu Indra Khaira Jaya yang menjabat sebagai Direktur Pengawasan BLJ, BLUD, BU Jasa Air, BUMD dan BUMN Desa – Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Indira Khaira Jaya menjelaskan terkait topik Environment, social and governance (ESG) dalam rangka mendukung keberlanjutan Perum Jasa Tirta II.
Narasumber lainnya adalah Ricki Prasetyo, Auditor BPKP dengan topik Penerapan Faktor Environment, Social Dan Governance (ESG) dalam mendukung keberlanjutan Korporasi serta Nuning Sri Rejeki Wulandari, Anggota Dewan Pengawas Perum Jasa Tirta II membawakan topik Portfolio penerapan ESG Perum Jasa Tirta II.
Kegiatan ini merupakan langkah konkret Jasa Tirta II untuk terus meningkatkan kapasitas executive dan karyawan melalui pelatihan berkelanjutan, audit internal, serta evaluasi berkala terhadap pelaksanaan GCG di seluruh lini perusahaan.
Editor : Rizal Fadillah