get app
inews
Aa Text
Read Next : Perbasi dan Timnas Basket Indonesia Kehilangan dr. Rafi Ghani, Sosok Dedikatif di Dunia Olahraga

Laga Bandung United vs EBOD Jaya Cimahi Mengheningkan Cipta untuk Hormati Rafi Ghani

Rabu, 25 Desember 2024 | 16:54 WIB
header img
Sesi mengheningkan cipta untuk almarhum dr. Rafi Ghani sebelum laga Bandung United. (Foto: Persib/Nurhadi Permana)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Duka atas meninggalnya dokter tim, Rafi Ghani tak hanya menjadi milik Persib semata. Rasa kehilangan atas kepergian dokter tim Persib itu juga menyelimuti insan sepak bola Jabar.

Hal itu terlihat dalam laga lanjutan Liga 4 PSSI Jawa Barat Seri 1 yang mempertemukan antara Bandung United dan EBOD Jaya Cimahi di Soegiri Infini Arena, Selasa (24/12/2024).

Sebelum kick-off, panitia pelaksana pertandingan dari Asprov PSSI Jabar meminta kedua tim dan para penonton yang hadir untuk mengheningkan cipta seraya mendoakan almarhum yang meninggal Senin malam kemarin.

Sebagai dokter tim Persib, mendiang Rafi Ghani memang dikenal sosok yang ramah bagi insan sepakbola Bandung dan Jabar.

Selain itu, di laga tersebut ada beberapa mantan pemain Akademi Persib yang sempat promosi ke tim senior dan sempat mendapatkan penanganan langsung almarhum. Sebut saja Ridwan Ansori di tim Bandung United dan Ilham Qolba di tim EBOD.

Terkait pertandingan lanjutan Grup A Liga 4 PSSI Jabar Seri 1 tersebut, akhirnya dimenangkan oleh Bandung United.

Tim satelit Persib itu menang 3-2 melalui gol dramatis di injury time dan memantapkan posisinya di puncak klasemen.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut