get app
inews
Aa Text
Read Next : BMKG Modifikasi Cuaca Buat Cegah Bencana Hidrometeorologi

Arkeolog Temukan Kolam Siloam, Tempat Yesus Sembuhkan Orang Buta

Rabu, 25 Desember 2024 | 20:22 WIB
header img
Kolam Siloam

Yayasan Kota Daud ini merupakan organisasi nirlaba yang didirikan pada tahun 1986. Didekasikan untuk pelestarian dan pengembangan Kota Daud dan sekitarnya.

Selain itu, Yayasan Kota Daud menjadi tempat penghubung orang-orang dari semua agama dan latar belakang dengan Yerusalem kuno.

Sementara itu, Kolam Siloam disebut pertama kali dibangun sekitar 2.700 tahun silam, sebagai bagian dari sistem air Yerusalem pada abad kedelapan sebelum masehi.

Menurut Otoritas Purbakala Israel, Otoritas Taman Nasional Israel, dan Yayasan Kota Daud, pembangunannya berlangsung pada masa pemerintahan Raja Hizkia seperti yang dikutip dalam Alkitab pada Kitab Raja-raja II, 20:20.

Menurut perkiraan, Kolam Siloam melewati banyak tahap pembangunan dan mencapai ukuran 1,25 hektar. Menurut sebuah ayat dalam Injil Yohanes, Yesus memulihkan penglihatan seseorang yang terlahir buta di Kolam Siloam.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut