get app
inews
Aa Text
Read Next : Penguatan Skuad, Bojan Hodak Ajukan Pemain Asing dari Eropa dan Asia

Liburan Akhir Tahun, Tyronne del Pino dan Keluarga Pilih Lombak Jadi Destinasi

Rabu, 01 Januari 2025 | 18:49 WIB
header img
Tyronne del Pino. (Foto: Instagram @tyronne11)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Momentum tahun baru 2025 dimanfaatkan banyak orang untuk berlibur. Begitu juga dengan gelandang Persib, Tyronne del Pino.

Pemain asal Spanyol tersebut memilih mengisi malam tahun baru di Lombok. Dia pergi berlibur bersama istri dan anak-anaknya ke sebuah pulau.

"Saya pergi bersama keluarga ke Lombok, ke sebuah gili, saya tidak tahu, tapi orang-orang bilang sangat bagus tentang pulau ini," ucap pemain bernomor punggung 10 tersebut, Rabu (1/1/2025).

Liburan Del Pino dilakukan untuk memaksimalkan libur latihan tiga hari yang diberikan pelatih Bojan Hodak setelah meraih kemenangan di kandang Persis Solo, pada 29 Desember 2024 lalu.

Del Pino berharap, liburan singkat yang dilakukan bersama keluarga akan membuat dirinya kembali fresh dan bugar saat memulai latihan kembali.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut