PERSIB BANDUNG vs PERSIK KEDIRI: Bangkit! Kembali ke Jalur Kemenangan

Bermain dengan Semangat Tinggi
Dari kubu tim tamu, Pelatih Persik Marcelo Rospide memandang laga kali ini sebagai tantangan besar bagi timnya, karena akan menghadapi pemuncak klasemen Persib, yang juga juara bertahan. Untuk itu, dia menekankan pentingnya memanfaatkan semangat tim untuk keluar dari hasil buruk dalam beberapa laga terakhir.
“Ini adalah laga besar, dan saya selalu mengatakan kepada pemain bahwa laga besar untuk pemain besar. Kami harus menikmati momen ini dan bermain dengan fokus tinggi,” ujar Rospide dalam sesi konferensi pers jelang laga di Stadion GBLA, Selasa (4/3/2025).
Meski menghadapi tekanan karena perjalanan panjang menuju Bandung, Coach Rospide tetap optimistis dengan persiapan timnya bisa mengatasi permainan tuan rumah. “Kami fokus pada recovery pemain setelah perjalanan kemarin. Hari ini kami mematangkan detail strategi untuk menghadapi laga besok,” tegasnya.
Saat disinggung Persib tidak menang di 3 laga terakhirnya, Rospide menyebutkan, faktanya timnya juga tidak bisa menang dalam 7 pertandingan terakhir. Dia berdalih bahwa dalam sepak bola, setiap pertandingan akan selalu berbeda cerita. Timnya datang memang dengan kondisi yang kurang bagus. Untuk itu, pelatih asal Brasil tersebut menuntut anak-anak asuhnya untuk bermain maksimal.
"Di sepak bola, setiap pertandingan itu berbeda dan bagi kami sebagai tim profesional, setelah kalah, di laga berikutnya kami harus bisa secepat mungkin meraih kemenangan lagi, itu poinnya," jelas Rospide.
Rosipide menegaskan, pihaknya akan berusaha untuk keluar dari rentetan hasil ini dan hanya fokus dengan persiapan timnya sendiri. "Mengenai Persib, kami menaruh respek kepada mereka, mereka memimpin klasemen dan berusaha untuk memberi adangan bagi mereka. Jika kami bermain dengan spirit yang tinggi, di big match ini, mungkin kami bisa mendapatkan 3 poin," pungkasnya.
Editor : Abdul Basir