Strategi Jitu Pemkab Sumedang Atasi Banjir Cimanggung, dari Pengerukan hingga Reboisasi

Kemudian untuk langkah jangka panjang, pihaknya akan membangun infrastruktur pengendali banjir berbasis teknologi, lalu penguatan regulasi dan kebijakan, kemudian kerja sama dengan pihak swasta dan akademisi.
"Kita juga akan melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala dengan cara melakukan pemantauan rutin terhadap Sungai Cimande. Lalu menerapkan sistem peringatan dini berbasis teknologi untuk mendeteksi potensi banjir dan melakukan audit terhadap kebijakan yang telah diterapkan," tuturnya.
Dony mengatakan, penanganan banjir di Kecamatan Cimanggung akibat luapan Sungai Cimande harus dilakukan dengan pendekatan holistik yang mencakup aspek sosial, aspek teknis, sosial dan lingkungan.
"Dengan sinergi antara pemerintah daerah, masyarakat, akademisi dan sektor swasta, bencana banjir dapat dikendalikan secara efektif dan berkelanjutan," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah