get app
inews
Aa Text
Read Next : Rekomendasi Restoran Seafood Enak di Bandung jadi Surga Pecinta Makanan Laut

Kokoh di Puncak, Persib Bandung Tampil Konsisten Meski Didera Cedera Pemain Kunci

Kamis, 24 April 2025 | 15:20 WIB
header img
Gelandang Persib, Tyronne del Pino. (Foto: Persib/Sutanto Nurhadi Permana)

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Persib Bandung menunjukkan performa yang mengesankan dan konsisten di sepanjang musim Liga 1 2024/2025. Maung Bandung kokoh bertengger di puncak klasemen dengan raihan 61 poin, hasil dari 17 kemenangan, 10 hasil imbang, dan hanya menelan dua kekalahan.

Keberhasilan ini semakin terasa istimewa mengingat komposisi pemain Persib yang sempat diterpa badai cedera. Sang mesin gol andalan, David da Silva, tercatat beberapa kali absen karena masalah fisik, yang tentu saja berpotensi mengganggu taktik dan strategi di lini serang.

Namun, di tengah tantangan tersebut, Persib justru menjelma menjadi salah satu tim paling produktif di Liga 1 musim ini. Hingga pekan ke-29, Pangeran Biru telah melesakkan 51 gol ke gawang lawan, hanya terpaut tipis 4 gol dari Dewa United yang memimpin daftar tim tersubur.

Fenomena menariknya, ketidakhadiran David da Silva justru memicu pemain lain untuk tampil sebagai pemecah kebuntuan. Tercatat, sudah ada 12 pemain Persib dari berbagai lini yang turut menyumbangkan golnya.

Gelandang serang Tyronne del Pino menjadi top skor sementara Persib dengan koleksi 14 gol. Diikuti oleh David da Silva dengan 7 gol, serta duet penyerang sayap Ciro Alves dan gelandang muda Beckham Putra Nugraha yang masing-masing menyumbang 6 gol.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut