get app
inews
Aa Text
Read Next : Rekomendasi Restoran Seafood Enak di Bandung jadi Surga Pecinta Makanan Laut

Jejak Kehidupan PHH Mustofa, Inspirasi di Balik Nama Jalan Legendaris Bandung

Sabtu, 26 April 2025 | 19:00 WIB
header img
PHH Mustapa. Foto: (wikipedia)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Jalan PHH Mustofa di Kota Bandung, yang sebelumnya dikenal dengan nama Jalan Suci, dinamai untuk menghormati Penghulu Haji Hasan Mustapa, seorang ulama, sastrawan dan tokoh tasawuf terkemuka pada masa kolonial.

Nama "PHH Mustofa" merupakan singkatan dari Penghulu Haji Hasan Mustapa. Beliau lahir pada Juni 1852 di Cikajang, Garut.

PHH Mustofa dikenal sebagai ulama besar, penghulu utama, dan salah satu pujangga Sunda paling berpengaruh di Tatar Pasundan. Hasan Mustapa pernah menjabat sebagai Hoofd Penghulu (Kepala Penghulu) Bandung dan menjadi salah satu sosok yang paling dikenang dalam sejarah keagamaan dan kebudayaan Sunda.

Hasan Mustapa dikenal sebagai ulama yang "mahiwal" atau nyeleneh, karena sikap dan pandangannya yang kerap tidak lazim menurut kebanyakan orang. Ajip Rosidi dalam bukunya Haji Hasan Mustapa jeung Karya-karyana menggambarkan keunikan sikap Hasan Mustapa yang membuatnya berbeda dari ulama-ulama lain di masanya.

Selain berkiprah di bidang keagamaan, Hasan Mustapa juga dikenal sebagai sastrawan ulung. Ia menulis berbagai risalah keagamaan dan karya sastra yang memperkaya budaya Sunda. Karya-karyanya antara lain Martabat Tujuh, Bale Bandung, dan Quranul Adhimi, yang banyak membahas soal keimanan dan filsafat.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut