get app
inews
Aa Text
Read Next : Persib Bantai PSS Sleman 3-0, Maung Bandung Kokoh di Puncak Klasemen

Regulasi U-22 Liga 1: Lahirkan Generasi Emas Sepak Bola Nasional

Senin, 28 April 2025 | 13:30 WIB
header img
Pemain muda Liga 1. Foto: Dok. LIB.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Regulasi Liga 1 2024/25 yang mewajibkan setiap klub menurunkan minimal satu pemain U-22 dalam starting XI dan memainkannya minimal 45 menit per pertandingan, terbukti menjadi katalis perkembangan pesat bagi para talenta muda Indonesia.

Kebijakan ini mendorong klub-klub untuk serius membina pemain muda, yang sekaligus menjadi fondasi penting bagi masa depan Timnas Indonesia.

Keberadaan para pemain U-22 ini membuka peluang besar bagi klub untuk membangun pondasi jangka panjang.

Namun, tantangan utama bagi para pemain muda adalah menjaga konsistensi performa dan membangun mentalitas kuat untuk bersaing di level tertinggi. Dukungan dari pelatih serta rekan senior menjadi kunci dalam membentuk perkembangan mereka.

Saat ini, para pemain muda tak lagi sekadar pelengkap di tim, melainkan sudah menjadi tulang punggung dengan kontribusi nyata di lapangan. Mereka pun membawa harapan besar untuk masa depan sepak bola Indonesia, baik di level klub maupun internasional.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut