FC Mobile Festival Jabar 2025 Digelar di Bandung, Komitmen Lestarikan Budaya Sunda

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - EA SPORTS FC Mobile berkolaborasi dengan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Jawa Barat (Jabar) menggelar FC Mobile Festival Jabar 2025 di Kota Bandung.
Festival yang diselenggarakan selama dua hari, 31 Mei-1 Juni 2025 di Monumen Perjuangan Rakyat, Jalan Dipatiukur, Kota Bandung ini menjadi wadah yang menyatukan dinamisme kompetisi digital, olahraga, dan kekayaan budaya lokal.
Acara ini gratis dan terbuka untuk umum, serta diharapkan menjadi agenda tahunan krusial dalam mempererat hubungan antara komunitas digital, dan masyarakat luas.
Marketing Manager EA SPORTS FC Mobile Indonesia Adil Lothar Hassan mengatakan, acara yang mengusung semangat "Jawa Barat Babarengan!" ini dirancang secara unik dengan dua aktivitas utama yang interaktif dan menarik.
{Pertama, aktivitas FC Mobile. Para penggemar game dapat menguji kemampuan mereka dalam turnamen FC Mobile yang kompetitif, berpartisipasi dalam TOTS Challenge yang menantang, dan menjalin silaturahmi dalam sesi kopi darat (kopdar) seru bersama para kreator FC Mobile terkemuka," kata Adil.
Kedua, ujar Adil, aktivitas KORMI. Acara ini dimeriahkan dengan beragam aktivitas olahraga masyarakat seperti kompetisi Street Soccer, Pushbike & BMX, sesi Senam Massal yang energik, serta berbagai permainan olahraga tradisional yang melestarikan akar budaya bangsa.
Editor : Agus Warsudi