Kakang Rudianto dan Robi Darwis Fokus Timnas, Bojan Hodak Tak Khawatir

Bojan Hodak: Kami Tetap Pantau Performa Kakang dan Robi
Saat ditemui di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (17/7/2025), Bojan Hodak menyampaikan optimismenya terhadap performa kedua anak asuhnya di ajang internasional tersebut.
“Tentu kami akan tetap memantau. Kami akan mengikuti perkembangan mereka,” ujar Hodak.
Ia juga menyebut, meskipun Kakang Rudianto belum mendapatkan menit bermain saat Timnas Indonesia U-23 melawan Brunei Darussalam, dirinya tetap bangga karena ada pemain Persib yang dipercaya memperkuat Garuda Muda.
“Yang terpenting buat mereka adalah mendapatkan menit bermain. Saya senang mereka dipanggil timnas. Harapannya, mereka tidak cedera dan bisa tampil maksimal saat dipercaya,” tegas pelatih asal Kroasia itu.
Harapan Besar untuk Kakang dan Robi Bersinar di ASEAN U-23 2025
Partisipasi Kakang dan Robi di turnamen tingkat Asia Tenggara ini menjadi bagian penting dari proses pembinaan pemain muda Persib.
Editor : Rizal Fadillah