Cara Baru Buat Proses Klaim Lebih Mudah dan Bersahabat Kini Hadir di Jabar
BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - BPJS Ketenagakerjaan Kantor Wilayah Jawa Barat terus berinovasi demi menghadirkan pelayanan yang cepat, mudah, dan transparan bagi seluruh peserta. Salah satu terobosan terbaru adalah program layanan spesial bernama SOMEAH (Solid Melayani Peserta Sepenuh Hati) yang kini diterapkan di seluruh Kantor Cabang di wilayah Jawa Barat.
Kepala Kantor Wilayah Jawa Barat, Kunto Wibowo, menjelaskan bahwa SOMEAH menjadi bentuk kolaborasi lintas bidang untuk memastikan layanan semakin optimal.
“Program SOMEAH bertujuan memberikan pelayanan cepat dan tepat sehingga peserta bisa dilayani secara maksimal. Ini sekaligus menjadi bukti semangat kolaborasi internal di jajaran Kantor Cabang,” ujarnya.
Karyawan Back Office Turun ke Frontline untuk Percepat Layanan
SOMEAH dilaksanakan setiap hari, khususnya pada pagi hari ketika antrean peserta mulai meningkat. Dalam program ini, karyawan back office yang sebelumnya tidak terlibat langsung dalam pelayanan kini turut membantu peserta.
Mereka memastikan setiap peserta:
memperoleh informasi layanan secara jelas,
mendapatkan pendampingan proses klaim,
serta terbantu dalam penggunaan kanal digital seperti JMO (Jamsostek Mobile), LAPAK ASIK, hingga JMO Mitra Unit Layanan, selain layanan langsung di kantor cabang.
Editor : Rizal Fadillah