Didukung Paguyuban Sunda Pangumbaraan Nyapres di 2024, Emil : "Insya Allah dan Bismillah"

Abbas Ibnu Assarani
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat hadir dalam silaturahmi Paguyuban Sunda Pangumbaraan di Gedung Merdeka, Kota Bandung, dan mendukungnya untuk maju sebagai presiden di Pemilu 2024, Minggu (21/8/2022). (Foto/Istimewa)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku senang telah mendapatkan dukungan untuk maju mencalonkan presiden pada Pemilu 2024, dari para tokoh atau masyarakat yang tergabung dalam Paguyuban Sunda Pangumbaraan (Perantau).

Dukungan tersebut dilakukan, saat Ridwan Kamil menghadiri acara silaturahmi Paguyuban Sunda Pangumbaraan di Gedung Merdeka, Kota Bandung, Minggu (21/8/2022).

"Memang barusan ada dukungan untuk 2024 dari Forum Sunda Ngahiji, saya ucapkan terima kasih. Hal ini bagian aspirasi bawah bukan rekyasa atas dan akan menjadi ikhtiar untuk membukakan pintu (bakal Capres di 2024)," ucap pria yang akrab disapa Kang Emil ini.

Mengalirnya dukungan tersebut, menjadi sebuah ikhtiar bagi dirinya untuk melaju ke tingkat nasional di 2024. "Insyaallah saya terima dan bismillah. Tapi bila belum terealisasi, ya tidak ada masalah, karena tujuan pembentukan forum ini bukanlah untuk politik," sambungnya.

Pada kegiatan silaturahmi yang dihadiri oleh masyarakat maupun tokoh Sunda yang saat ini tengah merantau, Emil berharap hal tersebut akan menjadi momentum kebangkitan bagi masyarakat Sunda. Bukan hanya ada di Jabar tapi Nusantara dan dunia.

"Saya juga dapat titipan agar diadakan kegiatan rutin sehingga bisa membentuk sebuah narasi bahwa kami juga miliki kepedulian terhadap masalah nasional," imbuhnya.

Ditempat yang sama, Ketua Pelaksana Silaturahim Paguyuban Sunda Pangumbaraan, Noery Ispandji Firman mengatakan, bahwa pembentukan paguyuban ini berawal dari ramainya kasus Arteria Dahlan yang sempat menyinggung perasaan masyarakat Sunda.

Sehingga dengan adanya hal tersebut, Norey mengaku pihaknya langsung membuat wadah untuk menjadikan kekuatan masyarakat Sunda. Bagaimana membuat forum dari semua elemen bersatu Sunda Ngahiji. 

Sebelumnya sudah diadakan pertemuan di tempat Laksamana Ade di Batujajar, Kabupaten Bandung Barat. Lalu, berkembang ke teman-teman pangumbaraan, pandangan mereka terhadap keyakinan dan rasa was-was pada Sunda.

"Agar hal tersebut dapat terealisasi harus ada pemimpin nasional yang berasal dari tanah Sunda. Dalam hal ini Ridwan Kamil dinilai sangat cocok, dia sosok yang menyejukkan dan bisa membuat nyaman masyarakat," pungkasnya. (*)

 

 

Editor : Abdul Basir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network