Lewat Animatik Award, Kesbangpol Jabar Beri Pendidikan Politik ke Generasi Muda

Abbas Ibnu Assarani
Penyerahan pemenang Animatik Award yang di selenggarakan Kesbangpol Jabar, di Hotel Sunsine, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (27/10/2022). (Foto:Istimewa)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Menghadapi momen politik 2024, Kesbangpol Jabar menggelar lomba Animatik award yang diikuti ratusan animator se Indonesia.

Kepala Kesbangpol Jabar, Iip Hidayat mengatakan lomba animasi ini digelar untuk memberikan pendidikan politik bagi anak muda. Sebab, lanjutnya, berdasarkan data yang ia terima sekitar 60 persen anak muda memilih pada pemilu serentak di 2024.

"Kita ingin pemilu sukses, kita mulai sosialisasi edukasi salah satunya kegiatan lomba animasi, tidak hanya target kita pemilih mula tetapi juga generasi milenial dan generasi z sangat banyak. jadi sasaran itulah yang kita garap," katanya, di Hotel Sunshine, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (27/10/2022).

Iip mengatakan, target yang ingin dicapai dari kegiatan tersebut adalah bagaimana generasi muda bisa ikut berpartisipasi memilih di pemilu mendatang.

"Anak muda sekarang lebih aware dengan dunia digital, sehingga dalam mensosialisasikan politik kepada generasi muda akan lebih mudah ketika menggunakan media yang berbasis IT," pungkasnya.

Terkait, cakupan lomba diikuti animator se Indonesia, Iip mengaku dapat masukan dari berbagai kalangan, namun mulanya, lomba tersebut hanya diikuti se Jabar.

"Tadinya akan diikuti se Jabar, akhirnya dengan berbagai masukan di buka se Indonesia," ucapnya.

Sementara itu, Dirjen Politik Kemendagri Bahtiar mengapresiasi lomba lomba Animatik award yang digagas Kesbangpol Jabar.

Menurutnya, lomba menggunakan animasi sebagai instrumen untuk pendidikan politik terutama bagi anak muda baru pertama kali dilaksanakan.

"Saya bangga sekali dengan kreatifitas kesbangpol Jabar. Hari ini kesbangpol se indonesia saya minta suruh nonton. kegiatan ini patut dicontoh di semua kesbangpol," kata Bahtiar(*)

Editor : Abdul Basir

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network