Dua Presiden Saksikan Uji Coba KCJB, Ridwan Kamil Tersenyum Lebar

Rizal Fadillah
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Foto: Ist)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengaku bahagia dan terharu saat melakukan uji coba operasi Kereta Cepat Jakarta - Bandung (KCJB) di Stasiun Tegalluar, Kabupaten Bandung, Rabu (16/11/2022). 

Ditambah lagi, uji coba operasi KCJB tersebut disaksikan secara virtual oleh Presiden Indonesia, Joko Widodo dan Presiden China, Xi Jinping yang sedang melaksanakan kegiatan KTT G20 di Bali.

"Ya hari ini saya sangat bahagia gembira terharu karena Presiden Jokowi dan Presiden Xi Jinping berkesempatan melihat langsung walaupun secara virtual," kata Ridwan Kamil.

Tak hanya itu saja, kedua presiden itu pun memberikan respons yang baik terhadap uji coba Kereta Cepat Jakarta - Bandung. Bahkan, ketika KCJB bergerak melakukan uji coba showcase direspons dengan tepuk tangan dan senyum semringah dari Jokowi dan Xi Jinping.  

Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil bersama Dirut PT KAI Didiek Hartantyo dan Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi, ada di dalam kereta cepat untuk melakukan uji coba sepanjang 15 kilometer dari Stasiun Tegalluar menuju Casting Yard 4 di daerah Kopo.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network