Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini deretan peristiwa gempa bumi yang pernah terjadi di Bandung Raya:
1. Kabupaten Bandung tahun 2016
Gempa berkekuatan 4,2 skala richter mengguncang wilayah Pangalengan, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat pada Minggu (6/11/2016).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung menyatakan, sebanyak dua rumah di RW 13 Desa Margamukti Kecamatan Pangalengan, rusak ringan akibat terdampak gempa bumi yang mengguncang Pangalengan, Minggu pagi.
"Dua rumah yang rusak ringan pertama milik Pak Asep Wawan yang kedua milik Ibu Aisyah. Itu data sementara yang bisa dilaporkan petugas kami di lapangan," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung, Tata Irawan.
2. Kota Cimahi tahun 2017
Gempa bumi berkekuatan 2,8 skala richter terjadi di 12 kilometer sebelah tenggara Kota Cimahi, Jawa Barat pada kedalaman 11 km, Kamis sore tadi sekitar pukul 15.55 WIB.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait