5. Taktik Jitu Shin Tae-yong
Keberhasilan Timnas Indonesia menang lawan Filipina, tak terlepas dari taktik jitu Shin Tae-yong. Ya, pelatih asal Korea Selatan itu menurunkan formasi yang tidak biasa.
Sekilas, tidak ada yang banyak berubah dari strategi utama Shin Tae-yong. Eks juru taktik Timnas Korea Selatan itu menurunkan formasi 4-2-3-1.
Namun, kali ini Dendy Sulistyawan diplot menjadi striker utama Timnas Indonesia. Kemudian, di sisi sayap di isi oleh Saddil Ramdani dan Witan Sulaeman. Selain itu, pemain muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dipercaya bermai di belakang Dendy Sulistyawan.
Taktik itupun terbukti ampuh dengan gol yang ditorehkan skuad Garuda di babak pertama oleh Dendy Sulistyawan (21’) dan Marselino Ferdinan (43’). Kemenangan itu, sekaligus membawa Timnas Indonesia melenggang ke semifinal Piala AFF 2022.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait