Maman Suherman Terharu, JNE Bantu Antarkan 25 Ribu Eksemplar Buku hingga Wilayah Terpencil

Aqeela Zea
Media dan Blogger Gathering 10th Edition JNE Competition. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Perusahaan jasa pengiriman dan pendistribusian, JNE sukses membuat terharu penulis buku. Bagiamana tidak, JNE mampu mengantarkan puluhan ribu buku karya seorang penulis, Maman Suherman.

Kesuksesan itu bisa terjalin berkat adanya kolaborasi antara JNE dengan Maman Suherman. Tak pelak dalam acara 10th Edition JNE Competition, Maman Suherman memuji kolaborasi yang dijalinnya dengan JNE.

"Sungguh luar perjalanan kolaborasi bersama JNE yang selama ini telah terjalin, secara terbuka JNE ingin menjadi bagian dari langkah saya untuk dapat memberikan ilmu dan meningkatkan minat membaca bagi masyarakat Indonesia” kata Maman di Kalpa Tree, Jl. Cimbuleuit Bandung, Senin (20/3/2023).

“JNE telah mengantarkan 25 ribu eksemplar buku karya Kang Maman hingga ke wilayah terpencil," imbuhnya.

Sadar akan pentingnya pertumbuhan literasi Indonesia, JNE pun telah menyelenggarakan kompetisi yang terkait dengan literasi semenjak 2011 yang bertujuan untuk menumbuhkan kreatifitas, wawasan, serta semangat untuk menyampaikan pesan-pesan kebahagiaan.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network