Jelang Ramadhan, Harga Cabai Rawit di Cimahi Tembus Rp100.000 per Kg

Yuwono Wahyu
Harga Cabai Rawit di Cimahi Naik lagi. (Foto: Ilustrasi/SINDOnews)

Menurut salah seorang pedagang, Sri mengatakan, harga cabai rawit yang sebelumnya Rp70.000 naik menjadi Rp100.000. Kenaikan tersebut sudah terjadi sejak tiga hari terakhir.

"Pastinya yang akan naik terus itu kentang dan cabai merah. Besok juga kemungkinan naik lagi," ucap Sri, Selasa (21/3/2023).

Dengan kenaikan harga ini sontak dikeluhkan ibu rumah tangga. Mereka harus putar otak untuk mengatur uang belanjanya agar tetap dapat membeli komoditas itu.

"Paling untuk mengakalinya dengan mengurangi pembelian agar uang bisa cukup belanja keperluan lainnya," kata Wiwin, salah seorang ibu rumah tangga.

Sementara itu, kenaikan harga komoditas pasar tersebut akan terus terjadi hingga memasuki puasa dan lebaran.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network