Tedy berharap, gebrakan di awal kepemimpinan Kapolrestabes Bandung Budi Sartono ini, bersama beberapa program lainnya ke depan, bisa meningkatkan kondusivitas dan juga keamanan di Kota Bandung.
Ada juga program terkait tugas Polsek yang terpantau semakin aktif berpatroli. Juga akan ada edukasi-edukasi ke berbagai elemen masyarakat untuk menjaga bersama-sama Kota Bandung ini.
“Kita mendapatkan laporan-laporannya terkait begal, geng motor. Nanti kita cek lagi di kawasan Alun-alun terkait copet. Secara umum terkait kerumunan-kerumunan ada tindak lanjut kurang positif mudah-mudahan bisa tertangani,” jelasnya.
Di samping itu, Tedy juga berharap masyarakat bisa membentuk upaya preventif diri dari pemicu munculnya kejahatan. Bisa dilakukan dengan menghindari perhiasan yang mencolok atau menggunakan kunci ganda bagi kendaraan bermotornya.
“Untuk masing-masing individu sebisa mungkin mencegah. Dengan upaya preventif publik bisa mengurangi perhiasan mencolok, termasuk menggunakan kendaraan, kunci ganda dan simpan di tempat yang aman. Jangan sampai memicu masalah. Yang kita tahu potensi itu selalu ada ketika kita lengah. Jadi masyarakat juga ikut mengamankan barang pribadinya, dan segera lapor kepada Polsek terdekat, insyaallah kondisi makin aman dan nyaman,” tutur Tedy.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait