H+1 Lebaran, 17 Ribu Penumpang KA Berangkat dari Stasiun Daop 2 Bandung

Aqeela Zea
Daop 2 Bandung catat keberangakatan penumpang tertinggi di H+1 Lebaran. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Volume penumpang yang menggunakan moda transportasi kereta api (KA) semakin meningkat dan mencapai puncaknya satu hari setelah Lebaran atau H+1 Lebaran.

Berdasarkan data penjualan tiket, ada 17.934 pelanggan KA Jarak Jauh yang bakal berangkat dari seluruh stasiun wilayah Daop 2 Bandung, Senin (24/4/2023).

Stasiun Bandung menjadi yang tertinggi dengan jumlah keberangkatan mencapai 8.508 penumpang KA, disusul Stasiun Kiaracondong dengan 4.058 penumpang dan Stasiun Tasikmalaya dengan 1.847 penumpang.

Manager Humas Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono mengatakan, puncak keberangkatan dari Daop 2 Bandung justru terjadi setelah Lebaran. Sebab ini dipengaruhi oleh penumpang KA Argo Parahyangan (Gopar).

"Pantauan data sementara, terjadi peningkatan sebesar 30% dari rata-rata harian pelanggan KA Gopar selama 3 hari ini (22-24 April)" kata Mahendro.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network