Berdasarkan data, dari jumlah harian sampah di Kota Bandung yaitu 1.500 ton, masih ada sekitar 150 ton yang tertumpuk di TPS di Kota Bandung yang belum bisa diangkut.
Di tempat yang sama, Anggota Komisi C DPRD Kota Bandung, Maya Himawati mengatakan, perlunya antisipasi jika diperkirakan pasca lebaran akan mengalami penumpukan.
“Sebelum lebaran masih ada sekian ratus ton belum terangkut, harusnya sebelum lebaran ada persiapan seperti apa, karena perkiraan pas setelah Ramadan pasti lebih banyak," ujarnya.
"Ini ke depannya masih ada antisipasi? Jika tidak lalu apa kendalanya apa di DLH? Apakah armada tidak memadai atau alat berat tidak sesuai standar yang dibutuhkan? Jika ini kita Komisi C pasti akan terus mendukung program untuk solusi ini,” lanjutnya.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait