Gandeng PVMBG dan Perhumas, GeoDipa Edukasi Masyarakat Soal Mitigasi Bencana

Aqeela Zea
Edukasi mitigasi bencana oleh GeoDipa, PVMBG dan Perhumas di Kabupaten Bandung. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - PT Geo Dipa Energi (Persero) atau GeoDipa menggelar sosialisasi terkait mitigasi kebencanaan khususnya gempa dan penggunaan media sosial di Kantor Banjar Unit Rancabolang PTPN VIII, Rabu (17/5/2023).

Dalam sosialiasi tersebut, GeoDipa menggandeng Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dan Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) BPC Bandung.

Ketiganya berkolaborasi memberikan edukasi kepada masyarakat Rancabolang, Desa Sugihmukti, Kabupaten Bandung mengenai kegempaan vulkanik di kawasan gunung Patuha. Selain itu, dipaparkan juga mengenai penggunaan media sosial (medsos) dalam mengurangi risiko bencana.

General Manager Unit Patuha, Ilen Kardani berharap, kegiatan ini dapat berkelanjutan.

"Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjaga sinergitas antara GeoDipa dan seluruh masyarakat. Mengingat pentingnya informasi yang valid dan benar agar tidak terjadi kesalahpahaman di masyarakat," kata Ilen dalam keterangannya, Sabtu (20/5/2023).

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network