Komitmen Jalankan Program TJSL, MUJ Sabet Penghargaan TOP CSR Award 2023

Rizal Fadillah
Direktur Utama MUJ, Begin Troys. (Foto: Ist)

“Menyadari hal ini, perusahaan dalam menerapkan strategi pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan, senantiasa juga menempatkan aspek Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan maupun CSR sebagai bagian yang tak terpisahkan,” terangnya..

Dikatakan Prabowo, dalam menyusun program TJSL, perusahaan juga melibatkan kelompok-kelompok masyarakat (Community Development) atau menggunakan sistem kolaborasi dengan pihak lainnya untuk menjadi bagian dari program-program TJSL dalam hal perencanaan hingga implementasi dan membangun hubungan kepercayaan antara stakeholder baik langsung maupun tidak langsung. Lokasi diprioritaskan pada wilayah ring satu wilayah kerja dan sekitarnya. 

“Secara umum perusahaan menggunakan metode partisipasi masyarakat yang dinamis dan senantiasa menerima perubahan-perubahan dalam penyempurnaannya. Dalam hal ini, perusahaan mengambil posisi sebagai fasilitator, inisiator dan katalisator kolaborasi,” tuturnya.

Adapun beberapa program CSR yang jadi unggulan di antaranya mencakup bidang Pendidikan, isu sosial dan kesehatan, pemberdayaan ekonomi, bidang lingkungan, serta pemberdayaan perempuan sudah dijalankan. 

“Semangatnya progra diselaraskan dengan upaya Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan dan pemberdayaan bagi masyarakat Jawa Barat,” ungkapnya.

Dengan memiliki program-program TJSL berkelanjutan MUJ diganjar “TOP CSR Awards 2023 yang dikategorikan sangat baik.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network