Dekat Makam Rasulullah, Pria asal Indonesia ini Bahagia 17 Tahun Bekerja di Masjid Nabawi

Aqeela Zea
Royan merupakan pekerja Indonesia asal Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang bekerja di Masjid Nabawi. Foto: MPI

"Alhamdulillah, di sini saya bisa dekat dengan Rasulullah, sewaktu waktu saya bisa ziarah, saya bisa umrah bahkan haji," ujar Royan.

Sebelum menjadi petugas kebersihan, Royan mengatakan, dirinya berjaga di pintu 36 dan 37 tempat untuk masuk ke Raudhah atau Taman Surga yang berada di Masjid Nabawi.

"Tadinya saya itu bertugas di pintu 36 atau 37 Raudhah," tuturnya.

Royan tinggal di permukiman sejauh 15 Kilometer dari Miqat Dzulhulaifah atau Bir Ali. Untuk bisa sampai ke tempat kerjanya di Masjid Nabawi, ayah tiga orang anak ini selalu menggunakan bus.

"Semua anak-anak saya di Lombok, itu yang seringkali membuat saya kangen keluarga," tandasnya.

Editor : Zhafran Pramoedya

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network