Kebakaran Pasar Cimol Gedebage Berhasil Dipadamkan, Api Lalap Blok Pakaian dan Celana

Agus Warsudi
Pasar Cimol Gedebage yang kebakaran tengah dilakukan pemadaman oleh petugas. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api yang berkobar di Pasar Cimol Gedebage, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Mekarmulya, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung sekitar pukul 22.55 WIB. Blok pakaian dan celana ludes terbakar.

Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Yusuf Hidayat mengungkapkan, laporan kebakaran diterima petugas sekitar pukul 22.05 WIB.

Mendapat, laporan itu, petugas langsung meluncur ke lokasi kejadian. Di lokasi, api tampak berkobar di Blok B dan D.

Menurutnya, petugas langsung melakukan pemadaman. 40 menit berselang, api akhirnya bisa dipadamkan. Sehingga kejadian kebakaran tidak merembet ke kios lain.

"Diinformasikan terjadi kebakaran yang terletak di Pasar Cimol Gedebage, di belakang. Yang terbakar Blok B dan D," ungkap Yusuf.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network