Ia mengatakan, pemandangan jogging track ini jauh berbeda dengan zaman dulu.
“Pemandangannya jauh berbeda, kalau dulu masih rindang, masih bener-bener sejuk, masih banyak sawah. Kalau sekarang sudah ada penebangan pohon jadi panas sedikit, tapi sekarang juga alhamdulillah masih sejuk tidak ada polusi udara,” katanya.
Untuk itu juga, Rahmad berpesan kepada para warga dan juga pengunjung untuk selalu menjaga kebersihan supaya masih terjaga suasana yang nyaman.
“Ya diutamakan kebersihan. Buang sampah jangan dibuang ke sungai karena nanti bisa mengakibatkan banjir. Intinya sadar diri untuk menjaga kebersihan lingkungan,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait