BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Tersangka Khairul Rijal buka-bukaan soal pemberian sepatu merek Louis Vuitton (LV) pada Wali Kota Bandung non aktif, Yana Mulyana dalam kasus suap proyek pengadaan CCTV dan jaringan internet atau ISP, program Bandung Smart City.
Kronologis pemberian sepatu LV pada tersangka Yana Mulyana tersebut disampaikan Khairur Rijal dalam sidang lanjutan tiga penyuap Bandung Smart City di Pengadilan Negeri Tipikor Bandung, Selasa (7/8/2023).
Di awal persidangan, mantan Sekretaris Dishub Kota Bandung itu langsung menampik pertanyaan Jaksa Penuntut KPK soal pemberian sepatu LV pada Yana Mulyana saat perjalanan ilegal ke Thailand untuk memenuhi undangan Huawei dari 11-15 Januari 2023.
Menurut Khariur, sepatu tersebut adalah keinginan pribadi dari Yana. Ketika itu, Yana dan rombongan pejabat Pemkot Bandung yang berangkat ke Thailand melakukan jalan-jalan setelah menghadiri undangan ke salah satu pusat perbelanjaan modern.
"Saat itu, setelah kami memenuhi undangan Huawei, kami keliling (ke salah satu mal). Saat itu adalah empat orang, Pak Wali (Yana) masuk ke tenan LV, saya masuk sebentar terus ke luar," kata Khairur.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait