“Selama ini dalam dunia pendakian apalagi ekspedisi adalah hegemoni laki-laki, bahkan menjadi stereotip negatif kalau wanita ikut ekspedisi itu akan merepotkan. Eiger ingin memberikan ruang bahwa wanita itu bisa terlibat aktif dalam kegiatan di alam bebas,” ujar Galih.
Menurut Galih, Ekspedisi 17 ini juga sebagai pembuktian bagi tim pendaki wanita yang baru saja mengikuti pembelajaran dan pembekalan mengenai ekspedisi saat Eiger Women Adventure Course pada Mei 2023 lalu.
“Setelah itu 17 tim pendaki wanita ini diberikan tantangan untuk melakukan ekspedisinya masing-masing, hingga terjadilah rangkaian cerita ini, Ekspedisi 17 tim pendaki wanita, di 17 gunung pada 17 Agustus 2023,” papar Galih.
Pada 17 Agustus 2023 nanti, Ekspedisi 17 akan ditutup dengan mengibarkan bendera Merah Putih secara serentak di puncak 17 gunung. Upacara secara live streaming juga akan dilakukan dari Toko Eiger Jalan Sumatera, Braga, Kota Bandung.
Kemudian, mulai tanggal 17 Agustus hingga 19 Agustus 2023, akan diadakan pula Eiger Independence Sport Climbing Competition (EISCC) di Eiger Jalan Sumatera. Kompetisi panjat dinding yang rutin diselenggarakan Eiger setiap 17 Agustus.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait