"Seluruh kegiatan ini diselenggarakan oleh Baznas Jabar sebagi bentuk memeriahkan HUT Republik Indonesia dan HUT ke-78 Jawa Barat," ungkapnya.
Anang menjelaskan, selain memiliki hikmah yang luar biasa, khitan juga bermanfaat bagi kesehatan. Dari segi kesehatan khitan bisa membawa kebersihan, keindahan, kebagusan badan, dan menstabilkan syahwat serta menjaga tubuh dari serangan penyakit.
Sementara dari sisi ibadah, khitan berkaitan dengan thaharah agar lebih sempurna dalam menjaga diri dari hadas dan najis.
"Namun, Sayangnya saat ini biaya yang diperlukan untuk khitan tidaklah murah sehingga dalam praktiknya beberapa anak yang kurang mampu secara finansial belum bisa melaksanakan khitan," jelasnya.
"Alasan ini juga yang membuat keluarga kurang mampu harus berusaha lebih keras untuk bekerja dan terkadang harus menunda mengkhitankan anaknya karena terkendala biaya," tambahnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait