"Jangan sampai kita tidak hadir ketika mereka membutuhkan terutama para sahabat disabilitas," imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Erick sempat mendengarkan secara langsung testimoni para nasabah Program PNM Mekaar yang berhasil bangkit dari keterpurukan ekonomi. Kemudian, Ketua Umum PSSI ini pun mendengarkan pula para nasabah difabel.
Selain aktif berjualan, keberlanjutan usaha para nasabah Program PNM Mekaar juga patut diacungi jempol. Terbukti dengan kenaikan plafon pinjaman yang terus meningkat sejak bergabung sebagai nasabah PNM Mekaar.
Erick percaya hadirnya PNM sudah tepat untuk mempersempit ruang kesenjangan di masyarakat lewat pemberdayaan para perempuan pelaku usaha ultramikro.
“Kita tidak mau kesenjangan kaya dan miskin makin lebar. Di Jawa Barat ada tiga juta nasabah (PNM) tapi itu tidak cukup," kata Erick.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait