"Tentu gedung ini jadi kebanggaan bagi advokat Bandung, anggota kami 3.000 kurang lebih, jadi ini untuk mempersatukan lah," ujarnya.
Di gedung ini pula nantinya akan ada pos bantuan hukum (PBH) Peradi yang bisa memberikan bantuan hukum secara cuma-cuma kepada masyarakat.
"Di graha ini juga ada pos bantuan hukum, PBH, di mana bagi masyarakat pencari keadilan, di sini ada PBH untuk bantuan hukum cuma cuma untuk masyarakat luas," katanya.
Jutek sendiri merupakan bakal kandidat yang dicalonkan untuk menjadi ketua DPC Peradi Kota Bandung. Menurut dia, gedung 'warisan' dari ketua yang saat ini akan lengser dan diharapkan akan jadi saksi kebermanfaatan Peradi untuk masyarakat.
"DPC Ikadin Bandung sudah menugaskan dan mengamanatkan saya untuk maju dalam kontestasi pemilihan ketua Peradi DPC Bandung. Tapi enggak usah khawatir, karena ini Peradi, tentu saya akan mengayomi kepada semua anggota dari manapun organisasinya," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait