Terkait penanganan sampah, Herman telah sepakat dengan Kepala Desa Cibeureum Wetan dan Ketua BPD, sampah yang datang diarahkan ke bagian utara TPSA yang lokasinya bebas dari sekam.
“Jadi sampah yang biasanya dikirim dalam dua hari kemarin tertunda karena ada kebakaran. Hari ini, kiriman sampah diarahkan ke sebelah utara supaya tidak memicu kebakaran baru,” ungkapnya.
Herman mengatakan, pemerintah juga menyiapkan jangka menengah dan Panjang dalam penanganan sampah di TPSA CIbeureum ini.
“Bagaimana grand desain pengelolaan sampah karena harus ada penanganan yang permanen baik SDM, sarana prasarana dan teknologinya,” imbuhnya.
Selain itu, Herman juga membahas soal jalan masuk armada truk angkutan sampah ke TPAS bersama warga Desa Cibeureum Kulon dan Kades Cibeureum Kulon Gungun Turganda.
“Terkait perbaikan jalan dan atensi terhadap tata kelola pemerintahan desa, kami berikan perhatian juga,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait