Hasil Bola Tadi Malam: Man United Kalah Dramatis, Real Madrid Raih Kemenangan Sempurna

Rizal Fadillah
Manchester United. (Foto: Instagram)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Simak hasil bola tadi malam, Kamis (9/11/2023) dalam lanjutan Liga Champions musim 2023/2024 yang akan dibahas dalam artikel ini.

Terdapat sederet laga menarik diantaranya Manchester United yang lagi-lagi harus menelan kekalahan setelah dihajar tuan rumah FC Copenhagen. Kemudian, ada Real Madrid yang berpesta gol saat menghadapi Braga.

- FC Copenhagen vs Manchester United

Laga seru terjadi saat FC Copenhagen menghadapi Manchester United dalam matchday keempat Grup A Liga Champions musim 2023/2024. Bermain di Stadion Parken, Man United laga berakhir dengan skor 3-4.

Pada pertandingan ini, Man United harus bermain dengan 10 orang saja karena Marcus Rashford dikartu merah wasit di menit ke-42.

Jalannya pertandingan, Man United membuka laga dengan begitu apik. Mereka bisa unggul cepat, bahkan kala pertandingan baru berjalan tiga menit.

Ialah Rasmus Hojlund yang sukses membawa Man United unggul 1-0. Dia berhasil menyambar bola dengan cepat usai mendapat umpan dari nomor Scott McTominay di mulut gawang Copenhagen. Man United pun unggul 1-0.

Tertinggal, FC Copenhagen berusaha keras mengejar. Salah satu peluang emas pun didapat di menit ke-24. Elyounoussi memberi umpan ciamik kepada Achouri yang sudah berada di depan gawang Man United. Sayang, Achouri gagal bergerak cepat sehingga bola langsung ditangkap oleh Andre Onana.

Alih-alih mencetak gol, FC Copenhagen justru kebobolan lagi. Lagi-lagi, Rasmus Hojlund yang sukses mencatatkan namanya di papan gol pada menit ke-28. Man United pun makin unggul 2-0.

Jelang akhir laga, Man United justru mendapat petaka. Mereka terpaksa bermain dengan 10 orang usai Marcus Rashford diusir keluar lapangan karena melakukan pelanggaran keras kepada Elias Jelert kala berebut bola. Wasit memberi Rashford kartu merah usai mengecek VAR.

Unggul jumlah pemain, FC Copenhagen akhirnya bisa memecah kebuntuan. Gol ciamik dicetak oleh Mohammed Elyounoussi di menit ke-45.

Jelang akhir laga, Kevin Diks melepaskan serangan berbahaya ke gawan Man United. Tetapi sayang, bola tendangannya masih melenceng tipis dari gawang Man United.

Duel berjalan lebih sengit setelah itu, FC Copenhagen mendapat hadiah penalti dari wasit usai Harry Maguire melakukan handsball. Diogo Goncalves yang jadi eksekutor pun sukses menjalankan pekerjaannya dengan baik. Skor berubah menjadi 2-2.

Skor imbang membuat duel berjalan lebih sengit di babak kedua. FC Copenhagen pun tampak tampil lebih percaya diri karena unggul jumlah pemain. Alhasil, mereka langsung intens menyerang. Sayangnya, usaha mereka terus berhasil digagalkan oleh pemain Man United.

Di menit ke-68, Man United justru ketiban untung. Wasit memberi hadiah penalti usai mengecek VAR dan memastikan adanya handsball yang dilakukan pemain FC Copenhagen di kotak terlarang.

Bruno Fernandes yang maju sebagai algojo suskes menjalankan tugasnya dengan baik. Man United pun kembali unggul 3-2.

Jelang akhir laga, FC Copenhagen berhasil mengejutkan Real Madrid kembali. Mereka berhasil mencetak gol penyeimbang lewat aksi Lukas Lerager pada menit ke-83. Kedudukan kembali imbang 3-3.

FC Copenhagen tampil lebih garang setelah itu. Mereka bahkan berhasil membalikkan kedudukan lewat gol cantik dari R Bardghji. FC Copenhagen pun berbalik unggul 4-3. Skor ini terus terjaga hingga akhir pertandingan.

- Real Madrid vs Braga

Kemenangan sempurna diraih Real Madrid saat mengahdap dalam matchday keempat Grup C Liga Champions musim 2023/2024. Bermain di Stadion Santiago Bernabeu, Real Madrid sukses berpesta gol dengan skor 3-0.

Adapun gol Real Madrid tercipta lewat aksi Brahim Diaz (27’), Vinicius Jr (58’), dan Rodrygo (61’). Dengan hasil ini, Real Madrid dipastikan lolos dari fase grup dengan mengemas 12 poin.

Jalannya pertandingan, duel sengit tersaji sejak awal laga Real Madrid vs Braga. Meski tampil di markasnya sendiri, Madrid tampak kewalahan meladeni permainan tim tamunya. Bahkan, di awal laga, kesalahan besar sudah dilakukan Madrid hingga membuahkan hadiah penalti untuk Braga.

Tepatnya di menit ke-4, Lucas Vazquez mendapat kartu kuning karena menarik jersey Borja hingga terjatuh saat ia memasuki kotak penalti. Pelanggaran ini berbuah hadiah penalti.

Tetapi sayang, Alvaro Djalo yang maju sebagai eksekutor penalti gagal menjalankan pekerjaannya dengan baik. Tendangannya berhasil ditepis oleh Lunin yang mampu menebak arah tendangan dengan tepat.

Setelah itu, Brahim Diaz sebenarnya berhasil menjebol gawang Braga di menit ke-12. Tetapi, gol itu dianulir wasit karena menilai ada pelanggaran yang dilakuka kepada Sikou Niakate.

Baru pada menit ke-27, Madrid akhirnya membuka keunggulan lebih dahulu. Kembali, Brahim Diaz yang menjebol gawang lawan, tetapi kali ini golnya sah sehingga membawa Madrid unggul 1-0.

Madrid tampil lebih dominan setelah itu. Sejumlah peluang didapat untuk mencetak gol tambahan. Tetapi sayang, upaya mereka gagal berbuah manis hingga akhir babak pertama.

Di babak kedua, Real Madrid mengamuk. Usai kesulitan di babak pertama, mereka kini sukses mencetak dua gol sekaligus di awal babak kedua.

Pertama-tama, Vinicius Junior yang unjuk gigi. Dia menjebol gawang lawan usai mendapat umpan dari Lucas. Tendangan kerasnya pun membuat bola tak bisa dihadang oleh para pemain Braga. Real Madrid unggul 2-0.

Kemudian, pada menit ke-61, giliran Rodrygo yang menambah keunggulan Real Madrid. Dia mencetak gol yang tak kalah cantik ke gawang Braga.

Meski sudah unggul 3-0, Real Madrid tak mengendurkan serangannya. Tetapi, usaha mereka di sisa waktu pertandingan gagal berbuah manis. Madrid pun menang dengan skor 3-0.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network