Marak Relawan Capres 2024 Catut Nama Persis, Jeje: Secara Lembaga Kita Netral

Rizal Fadillah
Ketua Umum PP Persis, Jeje Zaenudin. (Foto: Persis)

Sebagai Ketua Umum Persis, Jeje juga turut menganalisis serta mendapat masukan dari tim siasah, bagaimana dinamika dan perkembangan aspirasi politik pada umat secara keseluruhan, khususnya kalangan generasi muda yang sangat dominan.

"Kita sebagai pimpinan pusat tentu saja harus sangat memahami, mengkaji, dan menyikapinya dengan hati-hati, sabar, dan bijaksana. Para pemuda adalah aset kita yang sangat berharga. Gelombang pertumbuhan generasi muda jamiyah kita 15 tahun terakhir ini melahirkan trend dan aspirasi politik yang beragam," tuturnya.

Sebagai induk organisasi, kata Jeje, Persis harus mampu mewadahi dan menyalurkan potensi tersebut secara baik dan benar.

"Jangan sampai potensi dan aspirasi generasi muda itu diberangus, dibongsai, dipangkasi, dan dibuang terserak serak karena kita tidak memiliki institusi politik untuk menampungnya," imbuhnya.

"Jangan pula kita membiarkan dan melepasnya tanpa kendali sehingga dapat menjadi benalu yang merongrong pertumbuhan jamiyah yang sehat," tambahnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network