BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Bulan Rajab adalah salah satu bulan istimewa dalam Islam yang memiliki beragam keistimewaan. Untuk itu, umat muslim dianjurkan untuk memperbanyak amalan baik pada bulan Rajab ini.
Di tahun 2024, awal bulan Rajab 1445 H jatuh tepat pada hari ini, Sabtu (13/1/2024) dan berakhir pada 29 Rajab 1445 H atau 10 Februari 2024.
Dalam sejarah Islam, bulan Rajab menjadi saksi dari dua peristiwa penting yang mencatatkan namanya dalam lembaran kejayaan umat Muslim.
Dilansari dari laman resmi Muhammadiyah, peristiwa penting pertama yakni berkisah tentang Isra Mi’raj, suatu mukjizat luar biasa yang diberikan oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW.
Pada malam yang bersejarah itu, Allah SWT memuliakan Nabi Muhammad SAW dengan mukjizat perjalanan dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Palestina, yang dikenal sebagai Isra.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait