Kue Balok Djoewara, Kuliner Khas Bandung yang Lumer di Mulut Wajib Banget Dicoba

Rizal Fadillah
Kue Balok Djoewara. (Foto: iNews Bandung Raya)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kota Bandung terkenal sebagai daerah yang memiliki banyak pesona wisata. Bukan hanya destinasi wisata seru dan menarik, Bandung juga menawarkan banyak destinasi wisata kuliner.

Maka tak heran, banyak wisatawan yang memilih Bandung sebagai destinasi liburan mereka. Karena selain mengunjungi tempat wisata, para wisatawan bisa dengan puas menikmati kuliner di setiap suduh Kota Bandung.

Salah satu kuliner yang wajib dinikmati di Bandung adalah kue balok. Ya, kue balok merupakan camilan khas Jawa Barat yang bentuknya persegi panjang dan tebal seperti balok.

Sebenarnya, kue ini sudah ada sejak masa penjajahan Belanda, tapi kini kuliner satu ini kembali menjadi tren, terutama di Bandung.

Salah satu tempat untuk kamu yang ingin menikmati lezatnya kudapan ringan satu ini bisa mengunjungi Kue Balok Djoewara yang berada di Jalan Bukit Raya Atas No.151, Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung.

Di sini, kamu bisa menikmati kue balok dengan berbagai varian rasa. Mulai dari kue balok original, cokelat, green tea, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kelezetan dari Kue Balok Djoewara ini pun sudah dibuktikan oleh salah satu pemain Persib, Abdul Aziz. 
 

"Enak banget, greent Tea nya lumer, terbaik," kata Abdul Aziz.

Bukan hanya Abdul Aziz, aktor sekaligus penulis yakni Soleh Solihun juga turut merasakan kelezatan dari Kue Balok Djoewara ini.

"Enak," ucap Soleh Solihun.

Nah untuk kamu yang penasaran dengan rasanya, Kue Balok Djoewara ini bisa kamu nikmati dengan harga Rp26.000/box untuk semua varian rasa.

Dalam satu box, kamu akan mendapat 10 kue balok. Menariknya lagi, kamu juga bisa memilih dua rasa dalam satu box tersebut.

Yang tak kalah penting, Kue Balok Djoewara ini juga bisa menjadi buah tangan atau oleh-oleh lho. Sebab, kue balok ini bisa tahan kurang lebih 4 hari dalam suhu ruangan dan 7 hari jika di simpan dalam kulkas.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network