Bukan Sekadar Memberi Uang, Ini 7 Fakta Menarik di Balik Angpao Merah Khas Imlek

Lutfan Faizi
Angpao. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Selain pertunjukan barongsai, ada salah satu tradisi dalam perayaan Tahun Baru Imlek yang juga sangat ditunggu-tunggu. Yaitu tradisi memberi uang atau biasa disebut bagi-bagi angpao.

Melihat sejarah, tradisi pemberian angpao sudah dilakukan secara turun-temurun. Dari sekian banyak bentuk perayaan Imlek yang biasa dilakukan, tradisi ini menjadi salah satu yang paling ditunggu.

Lantas, apa itu sebenarnya angpao Imlek? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut sejumlah faktanya yang bisa diketahui.

1. Asal-usul Penamaan

Angpao berasal dari dua kata, yaitu “hong” yang berarti merah dan “bao” dengan arti membungkus. Maka itu, tak jarang juga yang menyebut angpao sebagai The Lucky Red Envelope atau Amplop Merah Keberuntungan.

Pada kamus bahasa Mandarin, angpao sendiri bisa diartikan sebagai ‘uang yang dibungkus dalam amplop merah sebagai hadiah’, ‘bonus bayaran’ hingga ‘bonus untuk pembeli dari penjual karena sudah membeli produknya’.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network